Himbauan !
Pesarean Gunung Kawi tidak berafiliasi dengan badan organisasi lain dengan nama serupa dan tidak bekerjasama dengan lembaga apapun selain Yayasan Ngesti Gondo.
Tentang Kami
Pesarean Gunung Kawi adalah objek wisata budaya dan religi yang sudah dikunjungi peziarah dari seluruh penjuru nusantara dan mancanegara sejak tahun1871. Tempat peristirahatan terakhir Eyang Djoego dan Eyang RM. Iman Soedjono ini letaknya di sebelah selatan lereng Gunung Kawi, berjarak kurang lebih 40 KM dari arah barat daya Kota Malang, Jawa Timur. Baca lebih lanjut tentang kami melalui tautan dibawah ini.
Berminat Berkunjung?
Peziarah dan pengunjung yang datang ke area Pesarean Gunung Kawi dapat melakukan berbagai aktivitas yang berhubungan dengan budaya dan religi sembari menikmati keindahan alam dan ketentraman suasana di lereng Gunung Kawi. Selain berziarah, pengunjung juga dapat mengeksplorasi kuliner tradisional dan hasil bumi dari Desa Wonosari dan sekitarnya, menyusuri area-area komersil dari Pesarean Gunung Kawi, dan pada hari-hari tertentu menyaksikan berbagai kegiatan religi dan budaya yang dilaksanakan secara berkala di area kami.
Temukan informasi penting seputar Pesarean Gunung Kawi melalui tautan dibawah ini!